Kilas Balik Berita Buddhis 2018 yang Terpopuler Tiap Bulannya
Bhagavant.com,
Jakarta, Indonesia – Peristiwa-peristiwa atau informasi apa saja yang terangkum dalam Berita Buddhis 2018? Apakah Anda melewatkannya?
Tahun 2018 diwarnai oleh peristiwa-peristiwa penting dan tidak terlupakan. Dari intoleransi, peristiwa kecelakaan tragis, bencana alam, hingga penemuan-penemuan arkeologi yang menarik perhatian, juga mewarnai dunia Buddhis.
Berikut berita Buddhis 2018 yang mungkin terlewatkan oleh Anda.
Januari 2018
1. Hari Uposatha pada 31 Januari 2018 menjadi unik karena adanya fenomena langka berupa Gerhana Supermoon Darah Biru atau Bulan Darah Biru Super. [Baca selengkapnya]
2. Dua bom ditemukan di dua tempat di Bodh Gaya, salah satunya di pintu gerbang Maha Vihara Mahabodhi pada 19 Januari 2018. [Baca selengkapnya]
3. Sebuah tim arkeolog dari Tiongkok dan Bangladesh menemukan reruntuhan Vikrampura yang merupakan ibu kota tempat kelahiran Y.M. Bhiksu Atisa (Atīśa Dīpaṃkara Śrījñāna). [Baca selengkapnya]
Februari 2018
1. Untuk kali pertama pejabat pemerintah setingkat menteri di Indonesia melakukan penyerahan jubah kepada Bhikkhu Sangha. [Baca selengkapnya]
2. Konferensi Agung Sangha Indonesia (KASI) mengecap persekusi terhadap seorang bhikkhu yang dilakukan sekelompok orang di Desa Babat, Banten. [Baca selengkapnya]
3. Fakta mengenai kasus intoleransi berupa persekusi terhadap seorang bhikkhu di Banten. [Baca selengkapnya]
Maret 2018
1. Para bhikkhu Sri Lanka di sejumlah daerah mengunjungi komunitas umat Muslim untuk memberikan perlindungan setelah terjadi kerusuhan komunal pada 4 hingga 6 Maret 2018. [Baca selengapnya]
2. Para arkeolog Tiongkok menemukan sejumlah besar fragmen yang diduga sebagai salinan sutra hasil terjemahan langsung oleh Maha Bhiksu Xuan Zang. [Baca selengkapnya]
3. Terkait kerusuhan komunal di Sri Lanka, umat Buddhis dan Muslim melakukan protes dengan melakukan kampanye “Sathyagraha”. [Baca selengkapnya]
April 2018
1. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, sebagian umat Buddhis di dunia telah lebih dulu merayakan Vesak 2562 EB /2018 pada 29 dan 30 April 2018. [Baca selengkapnya]
2. Sebuah organisasi baru Buddhis Irlandia terbentuk untuk mewadahi dan mewakili seluruh umat Buddhis dari berbagai tradisi di negara itu. [Baca selanjutnya]
3. Ratusan bhiksuni-bhikkhuni dari seluruh dunia mengadakan pertemuan di Seoul untuk mendukung perdamaian di Semenanjung Korea. [Baca selanjutnya]
Mei 2018
1. Umat Buddhis Korea Selatan dan Korea Utara bergabung bersama menyelenggarakan puja bakti Hari Vesak 2562 EB pada 22 Mei 2018. [Baca selengkapnya]
2. Dua vihara tradisi utama di Sri Lanka, Vihara Malwatta dan Asgiri menolak dikte pemerintah atas penentuan tanggal Hari Vesak. [Baca selengkapnya]
3. Buddhis Singapura merayakan seabad berdirinya sebuah vihara Theravada di Jalan Bukit Merah, Singapura, pada 13 Mei 2018. [Baca selengkapnya]
Juni 2018
1. Jet Li memberikan konfirmasi atas kesehatannya dan mengatakan keyakinannya yang kuat pada Agama Buddha membantunya dalam pemulihan. [Baca selengkapnya]
2. Kota Berm menjadi kota pertama di Swiss yang membangun pemakaman khusus untuk umat Buddhis setelah diresmikan pada 5 Juni 2018. [Baca selengkapnya]
3. Undang-undang baru di Jepang memungkinkan vihara di seluruh Jepang untuk dapat menyewakan kamar cadangan mereka kepada para turis.[Baca selengkapnya]
Juli 2018
1. Saat negara lain bergelut dengan jejak karbon yang dapat berdampak pada pemanasan global, negara Buddhis ini justru bebas darinya. [Baca selengkapnya]
2. Kedua belas anak laki-laki dan pelatih sepak bolanya selamat setelah terjebak selama 17 hari di dalam gua Tham Luang, Chiang Rai, Thailand, salah satunya berkat meditasi.[Baca selengkapnya]
3. Tujuh vihara gunung di Korea Selatan resmi menyandang status Warisan Dunia UNESCO. [Baca selengkapnya]
Agustus 2018
1. Para pelaku pembakaran vihara dan kelenteng di Tanjung Balai, Sumatera Utara pada 30 Juli 2016 akhirnya divonis bersalah, namun dinilai tidak memenuhi rasa keadilan. [Baca selengkapnya]
2. Sebuah konferensi yang pertama kalinya tentang hubungan antara media dan prinsip-prinsip Buddhis, diadakan di India. [Baca selengkapnya]
3. Ratusan vihara di Jepang bergabung untuk menerangi daerah-daerah di Asia yang dirundung kegelapan dengan memanfaatkan sisa lilin puja. [Baca selengkapnya]
September 2018
1. Seorang bhiksu Korea Selatan menyebarkan ajaran Buddha melalui konseling bagi mereka yang patah hati. [Baca selengkapnya]
2. Komunitas diaspora Buddhis etnis Mon Myanmar mendirikan stupa di Akron, Ohio, Amerika Serikat. [Baca selengkapnya]
3. Perang Vietnam yang menelan banyak korban 40 tahun yang lalu menjadi salah satu alasan seorang bhiksu Korea Selatan melakukan maraton amal. [Baca selengkapnya]
Oktober 2018
1. Y.M. Dalai Lama XIV mengirimkan surat simpati dan sumbangan dana bantuan untuk korban gempa dan tsunami di Palu dan Donggala kepada Presiden Joko Widodo. [Baca selengkapnya]
2. Buddhis Myanmar merayakan Hari Abhidhamma dan awal Kathina 2562 Era Buddhis (EB) pada 24 Oktober 2018.[Baca selengkapnya]
3. Mahasiswa Buddhis yang tergabung dalam Keluarga Mahasiswa Buddhis (KMB) Dhammavardana Universitas Bina Nusantara (Binus) Jakarta melakukan bakti sosial pembangunan kuti sebuah vihara di Temanggung. [Baca selengkapnya]
November 2018
1. Anda mungkin sudah tahu mengenai Tari Gending Sriwijaya. Tapi, tahukah Anda lirik Gending Sriwijaya yang mengiringi musik tarian tersebut? [Baca selengkapnya]
2. Salah satu pendiri dan CEO media sosial Twitter, Jack Patrick Dorsey bertemu dengan Y.M. Dalai Lama Ke-14 di New Delhi. [Baca selengkapnya]
3. Upacara kerajaan digelar untuk menghormati Vichai Srivaddhanaprabha pemilik klub sepak bola Leicester City yang meninggal karena kecelakaan. [Baca selengkapnya]
Desember 2018
1. Rupaka Buddha berusia sekitar 2.000 tahun yang nyaris tanpa cacat dari Provinsi Khyber Pakhtunkhwa, Pakistan, dipertunjukkan di Museum Rietberg di Zurich, Swiss. [Baca selengkapnya]
2. Bill Gates, salah satu pendiri Microsoft pernah menganggap meditasi sebagai hal yang gaib, yang tidak masuk akal, tapi sekarang ia justru mempraktikkannya. [Baca selengkapnya]
3. Tidak bisa menolak dan tidak bisa memilih-pilih makanan dari umat membuat para bhikkhu Thailand bermasalah dengan kegemukan. [Baca selengkapnya]
Berita Buddhis 2018 di atas merupakan berita-berita yang terpopuler yang diliput Berita Bhagavant dan yang banyak dibaca dan dibagikan oleh warganet. Berita-berita tersebut merupakan bagian sedikit dari banyaknya peristiwa yang terkait dengan dunia Buddhis. Untuk keseluruhan berita Buddhis yang telah dihimpun Berita Bhagavant selama 2018 silahkan mengakses di sini.
Akan masih banyak lagi peristiwa-peristiwa di dunia Buddhis lainnya di tahun depan. Untuk itu tetaplah bersama Berita Bhagavant dan … selamat Tahun Baru 2019![Bhagavant, 31/12/18, Sum]
Kategori: Asia Tenggara,Indonesia
Kata kunci: Kaleidoskop Berita Buddhis
Penulis: