Tzu Chi Galang Dana Untuk Korban Badai Sandy AS
Bhagavant.com,
Oregon , Amerika Serikat – Amukan badai Sandy yang menerjang di akhir bulan Oktober lalu menimbulkan bencana serius di Pantai Timur Amerika Serikat.
Berkaitan dengan itu, selama seminggu ini para relawan dari Yayasan Buddha Tzu Chi Amerika Serikat telah melakukan penggalangan dana untuk para korban badai Sandy tersebut, United Daily News melaporkan, Minggu (11/11).
Direktur kantor pusat Tzu Chi Amerika Serikat, Huang Han-kui, melakukan penggalangan dana melalui telepon, internet, ataupun secara perorangan secara langsung di SPBU supermarket-supermarket di seluruh negara tersebut.
Di Portland di pantai barat laut Amerika Serikat, para relawan Tzu Chi memasang poster-poster dan kotak-kotak penggalangan dana di supermarket-supermarket dan restoran-restoran di wilayah dengan populasi etnis Tionghoa yang besar, dan hal ini menarik banyak perhatian orang atau pembeli yang lalu-lalang disana.
Awal bulan ini, setelah badai Sandy menerjang, pendiri Yayasan Buddha Tzu Chi, Master Cheng Yen, segera menulis sebuah surat yang mengatakan bahwa pusat koordinasi bantuan bencana badai Sandy telah didirikan di New York dan New Jersey, dua wilayah yang terkena dampak terparah dari badai Sandy,.
Beliau menyebutkan mengenai tantangan yang ada di medan bencana tersebut, seperti tidak adanya listrik, bensin, dan dibutuhkannya selimut, nasi instan, paket penunjang kehidupan, dan persediaan darurat lainnya.
Dalam suratnya tersebut Master Cheng Yen juga mengatakan bahwa para relawan Tzu Chi di New York dan Long Island dalam cuaca dingin mengirimkan makanan panas dan selimut dari pintu ke pintu.
Para relawan Tzu Chi di Pecinan, New York, dengan memegang senter memasak makanan untuk disajikan kepada warga yang terkena pemadaman listrik. Sedangkan relawan Tzu Chi di New Jersey melakukan penyisiran ke wilayah-wilayah yang terkena dampak bencana dan memberi bantuan ke sekitar 4.000 rumah tangga di empat wilayah yang terkena dampak terparah yaitu Keansburg, Little Ferry, South Toms River dan Atlantic City.
Badai Sandy yang menerjang Amerika Serikat akhir Oktober merupakan salahs atu dari badai terbesar kedua dalam sejarah setelah badai Katrina.[Bhagavant, 13/11/12, Sum]
Kategori: Amerika,Amerika Serikat,Amerika Utara,Solidaritas Buddhis
Kata kunci: bencana alam, Yayasan Tzu Chi
Penulis: