Mahaniti Loka Dhamma Tingkat Nasional IV Tahun 2014

Bhagavant.com,
Jakarta, Indonesia – Ratusan mahasiswa dan mahasiswi Buddhis Indonesia ikut serta dalam Mahaniti Loka Dhamma Tingkat Nasional IV Tahun 2014 yang diselenggarakan oleh Ditjen Bimas Buddha Kementerian Agama RI selama lima hari di Jakarta, pada 10-14 November 2014.

Pembukaan Mahaniti Loka Dhamma IV 2014 oleh Menteri Agama, pada 10 November 2014.
Pembukaan Mahaniti Loka Dhamma IV 2014 oleh Menteri Agama, pada 10 November 2014.

Apa itu Mahaniti Loka Dhamma? Mahaniti Loka Dhamma merupakan suatu pertemuan, penampilan kebolehan dan ketangkasan dalam Dhamma bagi masyarakat kampus. Dalam acara itu digelar perlombaan, penampilan seni Buddhis, pertemuan ilmiah, kreasi mahasiswa Buddhis, yang terpilih melalui jalur Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)/ BEM pada Perguruan Tinggi Agama Buddha (PTAB) negeri maupun swasta.

Dalam kegiatan yang secara resmi dibuka oleh Menteri Agama RI, Lukman Hakim Saifuddin pada Senin (10/11/2014) tersebut, para masyarakat kampus khususnya mahasiswa dan mahasiswi melakukan berbagai kegiatan perlombaan dari 11 kategori dari yang bersifat ilmiah hingga bersifat seni dan budaya.

Kesebelas kategori yang diperlombakan adalah: 1. Lomba penulisan artikel ilmiah Buddhis, 2. Penulisan dan presentasi proposal penelitian, 3. Lomba cipta media pembelajaran Buddhis berbasis IT, 4. Dhammadesana bahasa Inggris, 5. Bercerita Buddhis, 6. Menyanyi solo lagu Buddhis, 7. Cipta karya mainan edukatif dengan bahan limbah, 8. Lomba desai poster, 9. Pertandingan bola voli, 10. Karawitan, dan 11. Vokal Grup.

Tahun ini, Mahaniti Loka Dhamma IV, mengusung tema: “Melalui Mahaniti Loka Dhamma Kita Wujudkan Mahasiswa Buddhis yang Jujur, Inovatif, Kreatif dan Toleransi” dan menampilkan maskot berupa gambar Tupai yang melambangkan kegigihan dan ketidakputusasaan dalam memperjuangkan apa yang diinginkannya, seperti termuat dalam Kalandaka Jataka.

Mahaniti Loka Dhamma IV bertujuan antara lain untuk meningkatkan kegiatan ekstra kurikuler mahasiswa; meningkatkan dan mengembangkan apresiasi seni, potensi kegiatan ilmiah, teknologi, seni budaya dan olah raga; meningkatkan kepekaan mahasiswa terhadap permasalahan bangsa; dan menjalin kerja sama antara PTAB.

Dalam ajang tersebut para peserta yang juara dari tiap-tiap kategori memperoleh penghargaan berupa piala dan piagam penghargaan. Dan bagi juara umum Mahaniti Loka Dhamma akan mendapatkan Piala Bergilir Mahaniti Loka Dhamma yang pada tahun ini diraih oleh Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri (STABN) Sriwijaya, Tangerang Banten.[Bhagavant, 14/11/14, Sum]

Rekomendasikan:

Kategori: Indonesia,Pendidikan
Penulis: